Sebuah penelitian menemukan bahwa adanya hubungan antara nafas, detak jantung dan denyut otak. Ternyata detak jantung kita 3 kali lebih cepat dibandingkan dengan siklus nafas kita dan denyut otak lebih cepat 3 kali dibandingkan dengan detak jantung manusia. Impuls denyut otak ini yang menandakan adanya pikiran pada manusia. Itulah mengapa saat kita bepikiran kacau napas kita biasanya akan menjadi cepat dan diikuti dengan irama detak jantung yang cepat pula.
Pada Latihan ke-lima Ananda’s Neo Stress Management yaitu Mind Culturing & Self Awarness Meditation, peserta latihan diajak untuk memperhatikan napas yang keluar dan napas yang masuk lewat hidung. Salahsatu manfaat dari latihan tersebut adalah peserta dapat merasakan rileksasi dan manfaat jangka panjangnya adalah peserta tidak mudah untuk terombang-ambing oleh permainan pikirannya sendiri. Karena adanya hubungan antara napas dengan pikiran maka saat kita berlatih tekun untuk memperhatikan napas maka kitapun dapat memperhatikan permainan pikiran kita sendiri.
Sebelum latihan memperhatikan napas didahului dengan latihan menyayangi anggota badan kita. Selama ini kita sepertinya memberi perhatian khusus pada anggota badan hanya jika terkena penyakit. Jarang diantara kita yang memberi perhatian kepada anggota badan sendiri disaat sehat dengan mengucapkan terimakasih. Manfaat latihan ini adalah memberikan rileksasi kepada anggota badan dan juga memberikan kesehatan karena organ tubuh kitapun sebenarnya juga dapat merekam apa yang kita pikirkan saat itu.
Latihan yang diberikan oleh Anand Krishna Information Centre Semarang ini diberikan setiap hari Rabu pukul 19.00 wib dan merupakan salahsatu dari lima latihan dalam satu sesi program Ananda’s Neo Stress Management. Dimana latihan ini bertujuan supaya kita dapat memberdayakan diri kita sendiri jika kita mengalami stress atau suatu keadaan emosional yang mengganggu kegiatan kita sehari-hari. Untuk informasi selanjutnya dapat menghubungi saudara Erwin di nomor 081325273180