Salam Bahagia Teman-Teman,

Ssaya ingin berbagi pesan dari BAPAK terkait dengan HUT Anand Krishna E-Study Circle yang ke enam. Pesan ini Beliau sampaikan subuh tadi via SMS beberapa saat setelah saya mengirim ucapkan terima kasih pada Beliau atas dibentuknya e-group, wadah yang demikian bermanfaat ini enam tahun yang lalu. Pesan Bapak Anand Krishna, Via SMS, 21 Oktober 2006, 03.35 WIB:

Suriastini, Hut ke-6 e-group tahun ini bersamaan dengan Dipawali, Pesta Cahaya. Cahaya di dalam diriku, dirimu, diri kita semua. Cahaya yang harus diupayakn oleh setiap manusia. Kegelapan adalah alami, cahaya harus diupayakan oleh manusia, dan dijaga, dirawat. Cahaya adalah hasil kegiatan manusia yang paling awal; Api. Cahaya telah mengisi hidup manusia dengan berbagai kemudahan; Energi/Listrik. Cahaya adalah sumber pengetahuannya, dan itulah akhir manusia; Kesadaran Murni. Semoga e-grup kita menjadi sumber cahaya, menjadi pelita bagi kita semua… Sesungguhnya selama ini pun ia telah menjadi pelita. Ia siap untuk menuntun siapa saja yang hendak menemukan pelita di dalam dirinya! Rahayu….. a.k.